Film The Wolverine (2013)
Berita Film - Anda tentu sudah mengetahui tokoh X-men yang satu ini,
seorang mutant yang mempunyai 6 mata pisau yang terbuat dari adamantium di
kedua lengannya, Wolverine. Setelah
sebelumnya diceritakan dalam X-men Oringin Wolverine,
Kisah petualangan Wolverine kembali
diangkat dalam Film yang berjudul The
Wolverine.
Kisah petualangan Wolverine
(diperankan oleh Hugh Jackman) dalam The
Wolverine ini mengisahkan kehidupannya setelah ditinggal Jean (diperankan
oleh Famke Janssen) yang meninggal.
Film The Wolverine
ini di awali dengan masa lalu baik Logan yang menggiringnya pada sebuah jalan
yang merubah takdirnya. Logan yang dulunya pernah ditahan oleh tentara Jepang
harus datang kembali ke negeri Samurai itu untuk bertemu dengan tengan lamanya
yang dalam keadaan sekarat, Yashida(diperankan oleh Hal Yamanouchi).
Film The Wolverine (2013)
Yashida merupakan seorang pengusaha sukses dan sekaligus
merupakan seorang samurai sejati. Perusahaannya adalah salah satu perusahaan
terkemuka yang disegani di Jepang dan juga di Asia. Dalam keadaannya yang
sekarat, Yashida memberikan sebuah wasiat kepada Logan untuk melindungi Mariko
(diperankan oleh Tao Okamoto) yang merupakan cucu dari Yashida sendiri.
Mariko mendapat ancaman dari Yakuza yang akan membunuhnya.
Pada awalnya Logan tidak ingin turut campur dalam hal ini, namun akhirnya dia
membantu Mariko dengan terpaksa. Hal tersebut bukanlah suatu hal yang mudah, karena kekuatan yang
dimilikinya telah hilang dan harus melakukan pertarungan seperti manusia biasa.
Bagi anda yang merupakan penggemar tokoh Wolverine, sepertinya Film The Wolverine ini akan menjadi suguhan
yang memuaskan. Pasalnya film ini telah dinanti-nantikan selam 4 tahun setelah
X-men Origins: Wolverine(tahun 2009)
tayang perdana. Untuk menyambungkan cerita, Christopher McQuarrie, Mark Bomback
dan Scott Frank yang merupakan penulis naskah, membuat benang merah dari dari
film X-men: The Last Stand (tahun 2006).
Cerita film ini dibuat dengan rapih oleh sang Sutradara James
Mangold yang memberikan aksi jagoan
seperti halnya binatang buas. Setelah Film selesai, sebaiknya anda jangan
terburu-buru untuk pergi, karena ada sebuah adegan tambahan yang akan membuat
anda semakin penasaran dengan film selanjutnya.
Posting Komentar